TAKLALE.COM-Rote, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rote Ndao mengadakan Peluncuran Tanggal Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 bertempat di Kantor KPU Rote Ndao, Senin (14/02/2022).
Peluncuran ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) KPU RI Nomor 21 tahun 2022 yang berisi penetapan tanggal Pemilu 2024 yang jatuh pada 14 Februari 2024.
Peluncuran dilaksanakan pada Pkl.20.00 WITA oleh KPU RI yang diikuti serentak oleh KPU se-Indonesia secara daring ini bertepatan dengan Perayaan Hari Valentine.
Ketua KPU Kabupaten Rote Ndao, Chris Daepanie mengatakan launching Pemilu Serentak 14 Februari 2022 dilaksanakan karena sudah ada penetapan dengan SK KPU RI. Sementara untuk tahapannya masih menunggu Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) RI. “Untuk draf tahapan sebenarnya sudah ada, tetapi kan akan ditetapkan dengan PKPU. Sekarang baru launching hari pemungutan suara saja,” ujar Chris
Kata Chris, dengan peluncuran Pemilu Serentak 14 Februari, jajaran KPU Kabupaten mulai kerja untuk sosialisasi di masyarakat. “Jadi mudah sosialisasinya, ingat Valentine Day, ingat ke TPS (tempat pemungutan suara, Red). Nanti, banyak tema-tema Kasih Sayang akan kita pakai sosialisasi dimana-mana.
Turut hadir pada kegiatan tsb adalah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOMPIMDA), Perwakilan Partai Politik, Bawaslu dan tamu undangan lain.