TAKLALE.COM-Sabu, Sidang Sinode GMIT XXXV yang berlangsung di Aula Serba Guna Sabu Raijua telah memasuki hari ke-6 (16/10/2023).
Hari ke-6 s/d Hari ke-9 (18/10/2023) Sidang Sinode GMIT XXXV memasuki Pleno hasil Persidangan Komisi yang telah bersidang pada Sabtu (14/10/23). 11 Komisi akan menyampaikan hasil pembahasan Komisi pada Pleno. Adapun ke 11 komisi tersebut adalah Komisi A yang membahas Laporan Pertanggung Jawaban Majelis Sinode. Komisi B membahas Membahas Konsep HKUP Periode 2024 – 2027.
Komisi C membahas (a),Draf Perubahan Peraturan Organisasi, (b),Draf Penataan BPP-UPP, (c),Draf Perubahan Peraturan Administrasi, (d),Draf Perubahan Peraturan Sistim Komunikasi –Informasi. Komisi D membahas Draf Grand Design Karyawan GMIT
Komisi E membahas Draf Kajian Perpok Jabatan Dan Kekarayawan (Pasal 77) Dan Draf Kajian Inkonsistensi Tata Gereja GMIT;
Komisi F membahas Draf Perubahan Peraturan Perbendaharaan dan Draf Usulan Kajian Pendirian Percetakan GMIT.
Komisi G membahas Draf Naskah Pokok-Pokok Ajaran GMIT Dan Kajian Roti Perjamuan. Komisi H membahas (a),Draf Usulan Pemekaran Klasis ; (b), Draf Laporan Perkembangan Sensus dan (c),Draf Nomor Induk Jemaat, Klasis, Sinode;
Komisi I membahas (a), Draf Road Map
Pendidikan 2024 – 2027 dan (b),Draf Kajian Pendirian Fakultas Teologi UNTRIB
Komisi J membahas Hal-Hal Umum dan Rekomendasi dan Pesan Sidang
Komisi K membahas Kredensi.
Pleno Komisi dimulai dari Komisi A dan komisi berikutnya ditentukan oleh Majelis Ketua Persidangan (MKP)